Friday, November 14, 2014

Mengamati Kunang-Kunang di Hutan Mangrove Sungai Sebong Bintan

Pulau Bintan termasuk ke dalam wilayah Kepulauan Riau, dan sebagai pulau, Pulau Bintan mempunyai beragam potensi wisata yang tidak bisa diabaikan begitu saja oleh para pecinta wisata, karena Pulau Bintan menawarkan tempat liburan terbaik dengan beragam fasilitas yang memanjakan para pengunjung. Salah satu tempat tujuan wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah Sungai Sebong yang dilengkapi dengan Hutan Mangrove yang tumbuh subur sepanjang sungai meskipun sempat rusak karena ditebang oleh penduduk lokal.
hutan mangrove sungai sebong bintan, mangrove bintan, bintan mangrove
Wisata Sungai Sebong sering juga disebut sebagai Bintan Mangrove karena memang sungai ini menawarkan pemandangan hutan mangrove yang semakin sejuk karena saat ini kelestarian hutan mangrove di Sungai Sebong dijaga kelestariannya. Sungai Sebong terletak di Desa Sebong Lagoi dan membelah wilayah desa tersebut sepanjang 6.8 kilometer dengan air yang jernih.
hutan mangrove sungai sebong bintan, mangrove bintan, bintan mangrove
Untuk menyusuri Sungai Sebong, pengunjung akan mendapatkan paket susur sungai yang dikelola oleh PT Bintan Resort Cakrawala dan Yayasan Eko Wisata Sebong Lagoi, dengan menggunakan perahu speedboat. Dari kedalaman hutan mangrove suara-suara hewan liar seperti monyet ramai terdengar yang akan menambah wisata semakin menyenangkan. Hutan mangrove merupakan habitat alami dari beragam fauna baik fauna air maupun fauna yang menggunakan pohon sebagai salah satu tempat berlindungnya. Hutan mangrove juga mampu melindungi air tetap jernih karena akar mangrove sangat kuat sehingga membuat sistem pengolahan air menjadi lebih efisien.
hutan mangrove sungai sebong bintan, mangrove bintan, bintan mangrove
Yang juga menarik dari wisata alam di Sungai Sebong adalah di malam-malam tertentu banyak terdapat kunang-kunang yang terbang berkelip-kelip di gelapnya malam. Hal ini tentunya akan sangat menarik khususnya bagi para wisatawan dari kota-kota besar karena saat ini sudah cukup sulit untuk menemukan kunang-kunang di alam liar. Begitu banyaknya kunang-kunang di hutan mangrove Sungai Sebong karena biasanya hutan mangrove akan dipakai untuk berkumpul ketika musim kawin. Untuk menikmati pesta kawin kunang-kunang, biasanya dimulai pukul 02.00 dinihari sampai selesai.

Sebagai salah satu tujuan wisata terbaik di daerah Riau, Pulau Bintan menawarkan fasilitas yang lengkap, mulai dari banyaknya hotel bahkan beberapa adalah hotel berbintang. Juga tempat-tempat makan yang dikelola dengan baik, bahkan menawarkan jenis-jenis masakan tidak hanya dari Indonesia saja tetapi juga masakan dari luar negeri. Tetapi jangan lupa jika ingin berkunjung ke Pulau Bintan sebaiknya menyiapkan beberapa perlengkapan seperti jaket karena udara di Pulau Bintan cukup dingin. Juga pelajari terlebih dahulu mengenai budaya penduduk lokal, termasuk pengunjung tidak diperbolehkan merokok di Pulau Bintan.

1 comments:

  1. Indah banget hutannya. Mangrove adalah tanaman yang mencegah abrasi.

    ReplyDelete